Pertama, saya menggunakan trendline di timeframe besar. Garis kuning adalah trendline di timeframe 1 bulan yang saya ambil dengan metode wick to wick dan body to body.
Perhatikan bahwa hampir setiap kali candle gagal menutup di atas garis kuning bawah, harga selalu turun dan minggu berikutnya candle-nya jadi merah (bearish). Dengan pengecualian di 27 Januari 2020.
Hal yang sama terjadi minggu lalu. Candle gagal menutup di atas garis kuning. Kita bisa ekspektasikan minggu ini candle-nya akan merah.
Lalu, MUNGKIN dengan adanya halving minggu depan, kita bisa ekspektasikan candle kembali bullish, atau hanya sekedar wick-fishing di area golden pocket fibonacci.
PERHATIKAN! Bahwa golden pocket fibonacci (area kuning) BISA MENCAPAI 10 ribu dolar. Hati-hati dengan adanya pump, jangan asal FOMO